Spot Foto Terbaik Di Jakarta Untuk Para Pecinta Fotografi – Banyak lokasi menarik sebagai spot foto di Jakarta yang bisa anda temukan. Mulai dari yang bernuansa kuno hingga yang memiliki desain futuristik. Berburu lokasi foto merupakan salah satu kegiatan populer bagi masyarakat urban di Jakarta. Lebih dari sekedar hobi akan fotografi, berburu foto sekarang digunakan sebagai ajang eksis di media sosial.
Berburu lokasi foto menarik biasanya juga dibutuhkan untuk agenda berfoto untuk kebutuhan khusus. Mulai dari untuk foto kelulusan dengan konsep menarik, foto prewedding, foto keluarga, dan masih banyak lagi. slot gacor
Jika anda sedang bingung mencari lokasi menarik untuk berfoto di Ibu Kota, berikut beberapa spot foto di Jakarta yang direkomendasikan.
1. Rumah Akar
Rumah Akar merupakan salah satu spot foto di Jakarta yang terkenal sebagai lokasi foto prewedding. Sesuai dengan namanya, rumah kuno bergaya kolonial ini memiliki arsitektur alami yang natural dengan tumbuhnya akar menyelimuti hampir sebagian besar tembok dalam rumah. Rumah Akar berlokasi di Kota Tua yang memang memiliki banyak spot foto menarik bernuansa kuno. americandreamdrivein.com
Dari luar, penampakan akarnya tidak akan terlihat, namun,
ketika anda memasuki rumah, akar menghiasi tembok dan memberikan kesan
artistik. Lokasi ini cocok untuk foto dengan konsep vintage hingga gothic yang
kelam.
Alamat: Jl. Kali Besar Timur 4 No.36, Pinangsia, Taman Sari,
Kota Jakarta Barat.
Apartemen Terdekat: Apartemen Mediterania Gajah Mada
2. Museum MoJA
Berikutnya ada lokasi foto dengan tema futuristik dan unik
yang instagenic yaitu Museum MoJA. Museum MoJA berlokasi di Pondok Indah Mall
2. Museum ini memiliki berbagai ruangan dan seni instalasi yang beraneka ragam.
Mulai dari ruangan yang dipenuhi dengan lampu neon, ruangan pelangi dengan
ayunan warna-warni, ruangan yang dihiasi oleh doodle, dan masih banyak lagi.
Anda bisa hunting foto dengan berbagai pose sepuasnya di
Museum MoJA. Setelah puas mengambil foto, ada toko souvenir yang bisa anda
kunjungi untuk belanja.
Alamat: Jl. Metro Pondok Indah Blok Tb No.27 9, Pondok
Pinang, Kemayoran Lama, Jakarta Selatan
Apartemen Terdekat: Pondok Indah Golf Apartment
Baca juga: 6 Museum Instagramable di Jakarta Ini Bisa
Menjadi Sumber Inspirasimu
3. House of Sweets
Spot foto di Jakarta yang tak kalah seru adalah House of
Sweets Jakarta. Buat anda yang ingin memiliki foto dengan konsep warna-warni
dan lucu, banyak instalasi bertema makan dan minuman manis di lokasi satu ini.
Anda bisa berpose dengan donat raksasa, cangkir teh dan kopi, hingga ruangan
dengan tema permen yang colorfull.
House of Sweets didirikan oleh artis ibu kota, Chacha
Frederica yang melihat kegemaran masyarakat jaman sekarang untuk berburu spot
untuk berfoto yang unik. Spot foto satu ini memiliki total 20 ruangan dengan
desain makanan manis yang berlokasi di Mall Pacific Place Jakarta.
Alamat: Mall Pacific Place jakarta
Apartemen Terdekat: The Capital Residence
4. Museum MACAN
Museum MACAN merupakan sebuah museum seni dengan berbagai
karya seni instalasi bernuansa modern kontemporer yang unik. Lokasi satu ini
memiliki banyak ruangan yang tak hanya indah untuk dipandang, namun bisa
menjadi latar foto menarik untuk diunggah di media sosial Anda.
Salah satu ruangan yang ikonik dan sering dijadikan spot
foto adalah ruangan ribuan bola lampu dan kaca tak terbatas, memberikan kesan
ruangan yang sangat luas. Adapun ruangan polkadot kuning hitam yang lucu, serta
ruangan putih dengan cipratan car warna-warni yang abstrak.
Alamat: AKR Tower level M, Jl. Perjuangan No.5, Jeruk,
Jakarta Barat
Apartemen Terdekat: Kedoya Elok Apartemen
5. Haluu World Jakarta
Satu lagi lokasi dengan seni instalasi unik yaitu Haluu
World Jakarta. Di lokasi ini, anda bisa berpose dan berburu foto sepuasnya
dengan berbagai jenis konsep. Mulai dari kolam bunga serba merah muda yang
feminin, tema makanan dengan kaleng kerupuk dan mangkuk mie, ruangan yang penuh
dengan balon, dan masih banyak lagi. Lokasi ini memiliki total 13 spot dengan
berbagai instalasi unik.
Alamat: The Warehouse, Plaza Indonesia Level 5, Gondangdia,
Menteng, Jakarta Pusat
Apartemen Terdekat: The Apartment Jakarta Residence
Baca juga: Mau Jalan-jalan di Jakarta? Ada 21+ Spot Menarik
Untuk Dikunjungi Lho!
6. JPO Gelora Bung Karno
Jembatan Penyeberangan Orang (JPO) Gelora Bung Karno tidak
hanya berfungsi sebagai jembatan semata, lokasi ini juga bisa menjadi spot foto
yang menarik. Salah satu jembatan termewah di Jakarta ini akan membuat kita
terasa memasuki lorong waktu ke masa depan.
Desain jembatan memiliki tema urban futuristik dengan hiasan
lampu warna-warni. Jika ingin mengabadikan foto keren di lokasi ini,
berkunjunglah pada malam hari ketika lampu jembatan mulai menyala.
Alamat: Jl. Jenderal Sudirman No.52-53, Senayan, Kebayoran
Baru, Jakarta Selatan
Apartemen Terdekat: Sudirman Mansion
7. Taman Lapangan Banteng
Bagi anda yang mencari spot foto yang menonjolkan pemandangan
kota Jakarta, taman Lapangan Banteng bisa menjadi lokasi yang menarik. Taman
kota satu ini merupakan salah satu yang terbesar di Jakarta dengan berbagai
spot yang bagus sebagai latar foto bernuansa urban.
Mulai dari lapangan beton yang luas, area monumen, hingga
air mancur yang indah di malam hari. Lokasi ini bisa menjadi spot sempurna jika
sedang sepi dan minim pengunjung.
Alamat: Pasar Baru, Sawah Besar, Jakarta
Apartemen Terdekat: Allson Residence
8. Stasiun MRT Thamrin
Satu lagi spot foto di Jakarta bernuansa urban yang modern
adalah Stasiun MRT yang berlokasi di kawasan Sudirman-MH Thamrin. Stasiun MRT
terbaru di Jakarta satu ini bisa menjadi tempat foto yang menarik sambil
menunggu MRT Anda. Mengambil foto saat berada di dalam MRT juga bisa memberikan
latar foto yang natural dengan konsep candid yang keren. Foto yang diambil akan
tampak seperti di luar negeri jika diambil waktu stasiun sedang sepi.
Alamat: Gondangdia, Menteng, Jakarta Pusat
Apartemen Terdekat: Thamrin Residence Apartment
9. Hutan Kota Gelora Bung Karno
Hutan Kota Gelora Bung Karno merupakan salah satu lokasi
yang juga kerap dijadikan sebagai lokasi foto. Sambil jalan-jalan santai
menikmati kawasan hijau di Jakarta, anda bisa mengambil banyak foto menarik.
Mulai dari fotografi kenampakan kota Jakarta, hingga sebagai latar foto yang
natural.
Lokasi ini memiliki area kolam dengan jembatan kayu, serta
hamparan lapangan rumput hijau yang luas. Ada pula beberapa model patung
tokoh-tokoh Indonesia untuk properti foto yang menarik.
Alamat: Foundry No.8, Jl. Jenderal Sudirman, Senayan,
Kebayoran Baru, Jakarta Selatan
Apartemen Terdekat: Sudirman Suite
Baca juga: 8 Spot Pilihan Wisata Malam Seru di Jakarta
10. Kali Besar Timur
Kunjungi Kali Besar Timur di Taman Fatahillah, Kota Tua yang
bisa menjadi lokasi foto menarik dan natural. Tak hanya berfoto di pinggiran
kali dan jembatan, bagian tengah kali terdapat spot yang bisa dijadikan latar
foto yang memperlihatkan keindahan Kota Tua.
Tak hanya sebagai foto casual atau street photography,
lokasi ini juga bisa menjadi lokasi prewedding yang menarik.
Alamat: Kawasan Kota Tua
Apartemen Terdekat: Apartment Mitra Bahari
Itu tadi berbagai spot foto di Jakarta untuk berbagai konsep
foto yang anda butuhkan. Banyak lokasi foto menarik yang bisa anda temukan di
Jakarta. Mulai dari yang bernuansa natural hingga tempat khusus dengan
instalasi menarik.